Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Polisi Ungkap Penyebab Kematian Paul Walker


Polisi Los Angeles telah mengumumkan penyebab kematian Paul Walker dan temanya, Roger Rodas pada hari Sabtu, 30 November lalu di California. Setelah melakukan otopsi kepada kedua jenazah yang telah hangus akibat ikut terbakar bersama mobilnya, polisi mengkonfirmasi pada Rabu (4/13) kalau Rodas tewas karena luka traumatis dan Paul meninggal karena efek gabungan dari luka traumatis dan termal.

Kematian keduanya dipastikan murni kecelakaan. Hasil tes toksikologi tertunda hingga beberapa minggu. Setelah menghadiri acara amal Reach Out WorldWide pada Sabtu (30/11), Paul dan Rodas pergi untuk mengendarai mobil Porsche Carrera GT yang termasuk salah satu supercar langka. Kendaraan mereka tumpangi menabrak tiang listrik, pohon, dan tanda batas kecepatan dengan kecepatan yang sangat tinggi.

Saat polisi tiba tempat kejadian di Santa Clarita, California, deputi menemukan mobil tersebut sudah dalam keadaan terbakar. Waktu pemakaman untuk aktor Fast & Furious series dan juga rekan bisnisnya ini belum diumumkan kepada publik. Ketika tewas, Paul sedang dalam proses syuting film ke-7 Fast & Furious.

Untuk kedepannya jalan cerita Fast & Furious 7 masih menjadi misteri akibat efek kematian paul, namun terdapat bocoran bahwa dalam Fast & Furious 7 akan banyak bintang utama yang mati. Namun, kepastian ini belum dapat dikonfirmasi. Kita tunggu saja rilis film Fast & Furious 7.

Post a Comment for "Polisi Ungkap Penyebab Kematian Paul Walker"