Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Membuat Aquascape Dengan Modal Rp 150.000,00


Setelah sebelumnya admin memposting cara membuat aquascape dengan modal uang 100ribuan, kali ini admin akan memposting lagi cara membuat aquascape dengan modal hanya Rp 150.000,00 saja. Langsung saja berikut bahan-bahannya :

- Akuarium berkualitas ukuran 20x25x20 cm Rp 90.000,00
- Pupuk 1/2 kg Rp 20.000,00
- Hair grass lempengan 10x10 cm Rp 20.000,00
- Batu serpentine Rp 10.000,00
- Ikan cardinal atau udang 3 ekor Rp 10.000,00

(harga diberbagai daerah berbeda-beda, jadi bisa lebih murah ataupun lebih mahal, dan untuk jenis ikan bisa memilih tipe ikan yang lain)

Cara mendekorasi :

1. Isi akuarium dengan pasir silika secukupnya
2. Letakkan batu serpentine sesuai keinginan anda, tetapi yang paling bagus dalam formasi segitiga
3. Taburkan pupuk tanah di permukaan pasir silika sampai merata
4. Tanam hair grass ( ketika menanam, hair grass tidaklah langsung ditanam semuanya, melainkan dipisah menjadi kecil-kecil dan ditanam merata diseluruh permukaan pasir silika.
5. Isi akuarium dengan air bersih hingga penuh
6. Diamkan selama 2 minggu agar hair grass memiliki akar yang kuat dan tumbuh optimal, setelah itu baru masukkan ikan.
7. Letakkan akuarium didekat jendela agar terkena sinar matahari, sinar matahari akan menggantikan fungsi lampu. Dan juga tidak perlu menggunakan aerator karena akuariumnya berukuran kecil.

Sekian Membuat Aquascape Dengan Modal Rp 150.000,00 , semoga bermanfaat bagi anda yang ingin membuat aquascape dengan modal pas-pasan.

1 comment for "Membuat Aquascape Dengan Modal Rp 150.000,00"